Perilaku Keluarga Dengan Kejadian ISPA Pada Balita

  • Heriyati Heriyati Universitas Sulawesi Barat, Indonesia https://orcid.org/0000-0002-0564-1750
  • Nilla Sari Universitas Sulawesi Barat, Indonesia
  • Muhammad Taufik Page Universitas Sulawesi Barat, Indonesia
Keywords: Balita, Infeksi Pernafasan Akut, Keluarga, Perilaku

Abstract

Latar belakang: ISPA (infeksi saluran pernapasan akut) adalah penyakit yang sering terjadi pada keluarga khususnya balita yang dapat berkembang menjadi berat dan menimbulkan kematian. Perilaku keluarga merupakan salah satu faktor yang menyebabkan terjadinya ISPA. Penelitian bertujuan  memberikan gambaran hubungan faktor perilaku keluarga terhadap kejadian ISPA pada balita. Metode: Menggunakan literature review, melakukan tinjauan artikel ilmiah yang relevan yang diperolah pada database Google Scholar dengan rentang waktu 1 Januari 2015 sampai dengan 31 Desember 2020. Hasil: Berdasarkan tinjauan 5 artikel memberikan gambaran keterkaitan antara perilaku keluarga diantaranya perilaku merokok dan penggunaan bahan bakar memasak berpengaruh terhadap  kejadian ISPA. Kesimpulan: Terdapat keterkaitan antara perilaku keluarga dan kejadian ISPA pada balita.

References

Aryani, N., & Syapitri, H. (2018). Hubungan Kebiasaan Merokok Anggota Keluarga Di Dalam Rumah Dengan ISPA Pada Balita Di Puskesmas Helvetia Tahun 2016. Jurnal Kesehatan Masyarakat Dan Lingkungan Hidup, 3(1), 1–9.

Baibaba, ade irma putri. (2019). Hubungan perilaku merokok dalam keluarga dengan kejadian infeksi saluran pernapasan akut pada balita di kota sorong.

Herawati, C., & Sriwaty, H. (2015). Penggunaan Bahan Bakar Memasak Dengan Kejadian Ispa Pada Balita. 1075–1079.

Kemenkes RI. (2018). Hasil Riset Kesehatan Dasar Tahun 2018. Kementrian Kesehatan RI, 53(9), 1689–1699.

Milo, S., Ismanto, A., & Kallo, V. (2015a). Hubungan Kebiasaan Merokok Di Dalam Rumah Dengan Kejadian Ispa Pada Anak Umur 1-5 Tahun Di Puskesmas Sario Kota Manado. Jurnal Keperawatan UNSRAT, 3(2), 1–7.

Ramadhaniyanti, G., Budiyono, B., & Nurjazulil, N. (2015). Faktor-Faktor Risiko Lingkungan Rumah Dan Perilaku Yang Berhubungan Dengan Kejadian Infeksi Saluran Pernafasan Akut (Ispa) Pada Balita Di Kelurahan Kuningan Kecamatan Semarang Utara. Jurnal Kesehatan Masyarakat (e-Journal), 3(1), 513–522.

Silva CLP, Seto WH. (2016) Pencegahan dan Pengendalian Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) Yang Cenderung Menjadi Epidemi Dan Pendemi Di Fasilitas Pelayanan Kesehatan. Janewa. 6:30-40.

Syahrani, Santoso, & Sayono. (2017). Hubungan Tingkat Pengetahuan Ibu dengan Perilaku pencegahan ISPA pada balita.

Published
2022-11-30
How to Cite
Heriyati, H., Sari, N., & Page, M. (2022). Perilaku Keluarga Dengan Kejadian ISPA Pada Balita. JKM : Jurnal Keperawatan Merdeka, 2(2), 175-181. https://doi.org/10.36086/jkm.v2i2.1417