Implementasi Massage Aromaterapi Terhadap Penurunan Nyeri Post Sectio Caesarea Di Rsud Kardinah Tegal

  • Bambang Yuli Krisnanto Universitas Harapan Bangsa
  • Tin Utami Universitas Harapan Bangsa
Keywords: Nyeri Sectio Caesarea, Pijat Jari, Aromaterapi

Abstract

Latar Belakang : Pasien pasca sectio caesarea akan muncul dampak fisik atau fisiologis yaitu nyeri, kejadian ini muncul pasca sectio caesarea karena diakibatkan adanya torehan jaringan saat pembedahan. Saat kontinuitas jaringan terputus akan menimbulkan rasa ketidaknyamanan (nyeri) yang mengakibatkan pasien merasa sangat kesakitan. Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pijat jari dengan aromaterapi dalam penurunan nyeri post sectio caesarea. Metode : Penelitian ini menggunakan metode studi kasus deskriptif untuk menganalisis asuhan keperawatan nyeri akut pada pasien post Sectio Caesarea menggunakan pijat jari dengan aromaterapi lavender. Subjek pada penelitian ini adalah Ny.F dengan post section caesarea di Ruang Mawar RSUD Kardinah Tegal yang dilakukan pada tanggal 30 Januari 2023 sampai 1 Februari 2023. Hasil : Pengkajian pada pasien Ny. F dengan P : Nyeri bertambah jika bergerak dan beraktivitas, Q: nyeri seperti tersayat-sayat, R : Terpusat pada area luka, S : Skala nyeri 7, T : Hilang timbul. Fokus intervensi dengan pemberian terapi pijat jari dan aroma terapi lavender. Kesimpulan : Pemberian intervensi dengan pijat jari dan aromaterapi lavender dapat menurunkan skala nyeri 7 (nyeri berat) menjadi skala nyeri 3 (nyeri ringan) pada pasien post sectio caesarea.

References

Apriyani, W. (2018). Aplikasi Teori Ramona T Mercer : Maternal Role Attainment – Becoming A Mother. Jakarta: Trans Info Media.

Haniyah, S., & Setyawati, M. B. (2018). The Effectiveness Of Lavender Aromatherapy Technique On Pain Reduction Of Post Caesarean Section Patients In Ajibarang Hospital. Jurnal Keperawatan Soedirman, 13(3), 119. Https://Doi.Org/10.20884/1.Jks.2018.13.3.831

Hidayat, A. A. (2020). Metodologi Penelitian Keperawatan Dan Kesehatan. In Salemba Medika. Jakarta: Salemba Medika.

Herlyssa, H., Jehanara, J., & Wahyuni, E. D. (2018). Aromaterapi Lavender Essensial Oil Berpengaruh Dominan Terhadap Skala Nyeri 24 Jam Post Seksio Sesaria. Jurnal Kesehatan, 9(2), 192. Https://Doi.Org/10.26630/Jk.V9i2.829

Kakuhese, F. F., & Rambi, C. (2019). Applies Relaxation Technique Of Lavender Aromatheraphy To Client Post Sectio Caesarea With Pain. Jurnal Ilmiah Sesebanua, 3(2), 2.

Masruroh, N. (2020). Persalinan Normal Vs Sectio Caesaria Di Era Pandemi Covid-19. Duta.Co. Https://Duta.Co/Persalinan-Normal-Vs-Sectio-Caesaria-Di-Era-Pandemi-Covid-19-1

Megawahyuni, A., Hasnah, H., & Azhar, M. U. (2018). Pengaruh Relaksasi Nafas Dalam Dengan Teknik Meniup Balon Terhadap Perubahan Skala Nyeri Pasca Operasi Seksio Sesarea Di Rsia Bahagia Makassar. Jurnal Kesehatan, 11(1), 51–60. Https://Doi.Org/10.24252/Kesehatan.V11i1.5028

Raja, S. N., Carr, D. B., Cohen, M., Finnerup, N. B., Flor, H., Gibson, S., Keefe, F. J., Mogil, J. S., Ringkamp, M., Sluka, K. A., Song, X.-J., Stevens, B., Sullivan, M. D., Tutelman, P. R., Ushida, T., & Vader, K. (2020). The Revised International Association For The Study Of Pain Definition Of Pain. Pain.

Tim Pokja Siki Dpp Ppni. (2018). Standar Intervensi Keperawatan Indonesia(Siki). Jakarta: Dewan Pengurus Ppni.

Tirtawati, G. A., Purwandari, A., & Yusuf, N. H. (2020). Efektivitas Pemberian Aromaterapi Lavender Terhadap Intensitas Nyeri Post Sectio Caesarea. Jidan (Jurnal Ilmiah Bidan), 7(2), 38–44. Https://Doi.Org/10.47718/Jib.V7i2.1135

Published
2023-12-19
How to Cite
Krisnanto, B., & Utami, T. (2023). Implementasi Massage Aromaterapi Terhadap Penurunan Nyeri Post Sectio Caesarea Di Rsud Kardinah Tegal. JKM : Jurnal Keperawatan Merdeka, 3(2), 126-130. https://doi.org/10.36086/jkm.v3i2.1917